Kamis, 23 Desember 2010

Sejarah Islam Amerika


penyebaran dan perkembangan Islam di Amerika tidak terlepas dengan Black Muslim
Amerika. Gerakan Ahmadiyah dalam Islam, sebuah komunitas ortodoks
internasional, adalah organisasi pertama yang berhasil menyelenggarakan upaya
memperkenalkan Islam di Amerika Serikat dan paling sukses di antara
Afro-Amerika.

Mubaligh-mubaligh dikirim ke Amerika oleh Gerakan Ahmadiyah untuk menyebarkan
Islam, yang pertama adalah Mufti Muhammad Shadiq, yang menginjakkan kaki di
Amerika pada 15 Februari 1920. Muhammad Sadiq menjadi dekat dengan “Universal
Negro Improvement Association” yang didirikan oleh Marcus Garvey dan
mengajarkan Islam kepada Garveyites, yang anggota-anggotanya kemudian termasuk
Elia Muhammad dan Noble Drew Ali.

Mufti Muhammad Sadiq mulai menerbitkan sebuah majalah bulanan bernama The
Muslim Sunrise, yang berisi artikel tentang Islam, isu-isu kontemporer. Majalah
ini sampai sekarang pun masih terbit. Muhammad Sadiq menarik banyak orang ke
dalam islam dalam kunjungan singkatnya di Amerika, terutama di Detroit dan
Chicago antara 1922 dan 1923. Gerakan ahmadiyah walaupun mengalami kemajuan
dalam perkembangannya di amerika, pengikutnya tidak pernah sebanyak pengikut
Nation of Islam di amerika yang berasal dari seluruh penjuru negara, pada
dasarnya adalah karena ahmadiya tidak berkhutbah tentang nasionalisme, tapi
mengajarkan ttg islam.

Gerakan Ahmadiyah terus tumbuh dan menyebar. Mereka telah mendirikan lebih dari
40 misi di Amerika dan telah berdiri di lebih dari 120 negara, dengan lebih
dari 10 juta anggota. (ALI Sekretaris MURTAZA Informasi Gerakan Ahmadiyah dalam
Islam Holliswood, Queens, 7 Mei 1993)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar